Mengatasi masalah Found New Hardware Wizard pada Windows XP

12/25/2015
logo usb
Masalah Found New Hardware Wizard yang selalu muncul pada Windows XP seringkali membuat jengkel para pengguna. Bagaimana tidak, setiap kali kita menghubungkan flashdisk atau media apapun menggunakan USB, driver tidak mau terinstal secara otomatis, harus diinstal manual. Sebenarnya ini tidak jadi masalah yang besar. Namun ada kalanya ini menjadi masalah besar ketika kita tidak memiliki mouse atau keyboard dengan port PS2. Instal drivernya bagaimana kalau tanpa mouse dan keyboard ? Bingung bukan ?

found new hardware wizard

Jujur saja saya tidak tau apa penyebab masalah ini, namun disini saya ingin berbagi solusinya. Silahkan ikuti tutorial dibawah ini :

Tutorial

  • Buka Notepad, lalu copy dan paste code perintah dos dibawah ini ke halaman notepad tersebut 
regsvr32 Softpub.dll
regsvr32 Wintrust.dll
regsvr32 Initpki.dll
regsvr32 Dssenh.dll
regsvr32 Rsaenh.dll
regsvr32 Gpkcsp.dll
regsvr32 Sccbase.dll
regsvr32 Slbcsp.dll
regsvr32 Mssip32.dll
regsvr32 Cryptdlg.dll
  • Kemudian simpan notepad dengan format (.bat) bukan (.txt) misal (fix.bat) 
  • Sudah selesai. Cara menggunakannya, buka file .bat tersebut. Klik OK setiap muncul window sampai selesai.
Kalau sobat tidak ingin repot membuatnya, bisa sobat download filenya disini. 

Semoga catatan teknisi kali ini membantu sobat untuk mengatasi masalahnya. Terima kasih sudah membaca.

Seorang yang kebetulan berprofesi sebagai Teknisi Komputer di salah satu toko Komputer di Palangkaraya. Saya orangnya pelupa, oleh karena itu blog ini ada. hehee... XD.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »